Kompas TV regional berita daerah

Buntut Video Viral Selebgram Positif Korona, 20 Karyawan Resto Di Swab PCR

Kompas.tv - 17 Juli 2021, 12:42 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS TV - Satuan Tugas Covid 19 Kota Gorontalo mendatangi resto yang menjadi tempat perayaan ulang tahun salah seorang selebgram dan dua orang rekannya pada Jumat Siang 16 Juli 2021.

Di dalam dalam resto, satuan tugas covid 19 langsung melakukan sterilisari dengan memprotkan cairan disinfektan di semua sudut resto tersebut.

Selain itu, satgas covid 19 juga melakukan melakukan swab PCR di tempat kepada 20 karyawan resto.

Kapolres Gorontalo Kota AKBP Suka Irawanto mengatakan, Swab PCR dilakukan kepada karyawan, karena selebgram dan dua rekannya  terkonfirmasi positif covid 19 usai merayakan ultah di resto tersebut. Saat ini  ketiga pasien  sedang menjalani isolasi terpusat yang telah disiapkan oleh Pemerintah Kota Gorontalo

Kapolres menjelaskan, jika ada karyawan resto yang dinyatakan positif covid 19, pihaknya akan mengambil langkah tegas dengan menutup sementara.

Untuk mengantisipasi penyebaran covid 19 satuan tugas juga akan akan melakukan traking kepada keluarga karyawan.

Sebelumnya, Selebgram Gorontalo Bernama Nizam viral di media sosial karena merayakan ultah di salah satu resto mengaku salah satu temannya positif covid 19.

Meskipun Selebgram tersebut mengaku hanya bercanda sebagai konten membuat video tersebut, Namun setelah dilakukan swab PCR oleh satuan tugas covid-19 kota Gorontalo ternyata ada 3 orang terkonfirmasi Positif Covid-19.

 

#Selebgram  #Videoviral #Kota Gorontalo



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x