Kompas TV regional berita daerah

Ibu Rumah Tangga Gotong Royong Bantu Warga yang Isolasi Mandiri

Kompas.tv - 15 Juli 2021, 10:02 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV - Sekelompok ibu rumah tangga di Jember Jawa Timur memberikan bantuan paket sembako dan vitamin kepada warga yang sedang isolasi mandiri, karena positif Covid-19. Dana pembelian paket sembako dikumpulkan dari iuran sukarela warga.

Ibu-ibu dengan kepedulian sosial tinggi itu adalah ibu-ibu yang tergabung dalam kelompok dasa wisma lingkungan Tumpang Sari, Kelurahan Tegal Besar, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember.

Baca Juga: Warga Isolasi Mandiri, Wagub DKI: Aktif Laporkan ke RT

Mereka sibuk mengemasi paket sembako yang berisi beras, gula, minyak goreng, susu, mie instan, sayuran, kue kemasan dan sejumlah vitamin. Paket sembako itu selanjutnya diberikan kepada warga yang terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri.

Ketua Dasa Wisma, Siti Mukaromah menjelaskan bahwa biaya pembelian paket sembako berasal dari iuran sukarela warga yang dikumpulkan oleh ibu- ibu. Bantuan itu diharapkan dapat memotivasi warga yang sakit agar lekas sembuh.

Aksi solidaritas dan kemanusiaan ibu-ibu rumah tangga itu patut dicontoh di tengah situasi serba sulit akibat lonjakan kasus Covid-19.

 

#MembantuSesama #IsolasiMandiri #BersamaLawanCovid-19 #IbuRumahTangga

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x