Kompas TV nasional berita utama

Gibran Sebut Asrama Haji Donohudan akan Jadi Rumah Sakit Darurat Covid-19

Kompas.tv - 14 Juli 2021, 22:21 WIB
gibran-sebut-asrama-haji-donohudan-akan-jadi-rumah-sakit-darurat-covid-19
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (Sumber: Kompastv/Ant)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Fadhilah

SOLO, KOMPAS.TV - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, Asrama Haji Donohudan Terpusat akan di-upgrade menjadi Rumah Sakit Darurat Covid-19.

Pernyataan itu disampaikan Gibran Rakabuming Raka dalam keterangan terkait kondisinya yang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19, Rabu (14/7/2021).

“Dalam waktu dekat Asrama Haji Donohudan Terpusat di-upgrade jadi RS darurat,” kata Gibran.

Gibran mengaku akan tetap bekerja normal seperti biasanya meski dalam situasi diisolasi akibat positif Covid-19.

“Selama isolasi saya bekerja seperti biasa, pekerjaan seperti nota dinas, masih aktif koordinasi dengan kepala OPD. Rapat paripurna zoom, Jumat paripurna, koordinasi dengan provinsi dan pusat, (koordinasi dengan) Menkes, Pak Luhut, PUPR koordinasi,” jelasnya.

Baca Juga: Kemenkes: Peningkatan Kasus Covid-19 Seiring Kenaikan Jumlah Tes dan Perbaikan Pencatatan

Di samping itu, Gibran memastikan bahwa dirinya tetap memonitor pekerjaan dari jauh karena tidak ingin pelayanan publik terputus.

“Tiap hari kerja normal. Pak Wakil dan Pak Sekda akan lebih aktif untuk turun. Sekali lagi terimakasih teman media, saya masih dalam keadaan sehat dan memonitor pekerjaan dari jauh,” ujarnya.

“Sudah saya tegaskan, pelayanan publik tidak boleh putus. Saya masih kerja 24 jam untuk warga Solo,” tambahnya.

Dalam penjelasannya, Gibran juga memastikan bahwa penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat masih terus berjalan.

“PPKM Darurat masih jalan. Ada beberapa ruas jalan yang kami tutup. Tiap hari saya ikut keliling, saya lihat di lapangan warga mulai memahami kondisi,” kata Gibran.

Baca Juga: Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Positif Covid-19

Sebelumnya Gibran menyampaikan dirinya positif Covid-19 berdasarkan hasil PCR yang diterima pada Senin (12/7/2021). Gibran menuturkan dalam beberapa memang mengunjungi tempat-tempat agak rawan seperti rumah sakit dan tempat isolasi.

“Saya dalam keadaan sehat, anak istri, ajudan, driver negatif. Saya langsung memisahkan diri dan dalam keadaan sehat dan tidak ada gejala apapun,” katanya.

“Sekali lagi bapak ibu, terutama warga Solo, mohon dukungan dan doa agar saya diberikan kesehatan dan mohon bapak ibu selalu mengikuti prokes dan bisa melewati ini semua,” tambahnya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x