Kompas TV olahraga kompas sport

Pantau Latihan, Pemain Persija Wajib Kirim Video Latihan Selama PPKM Darurat

Kompas.tv - 8 Juli 2021, 05:59 WIB
pantau-latihan-pemain-persija-wajib-kirim-video-latihan-selama-ppkm-darurat
Arsip foto - Para pemain Persija Jakarta mengikuti latihan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (21/4/2021), sehari jelang melakoni leg pertama final Piala Menpora 2021 melawan Persib Bandung. (Sumber: ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/rwa.)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Selama Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dijalankan, klub Persija Jakarta memberikan libur kepada para pemainnya.

Meski demikian, tim pelatih Persija mewajibkan para pemain untuk mengirimkan video latihan selama liburan untuk memantau fisik punggawa Macan Kemayoran tersebut.

"Agar kami dapat terus memantau perkembangan fisik mereka," jelas Ilham Ralibi, pelatih fisik Persija melansir laman Persija, Kamis (08/07/2021).

Baca Juga: Pelatih Persija Anggap Penundaan Liga 1 Sebagai Berkah

Dalam pekan pertama, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan diinstruksikan untuk melakukan latihan sirkuit sederhana guna mempertahankan kebugaran, kekuatan, dan stamina.

Ilham dan pelatih tim lain tak ingin kondisi fisik para punggawa menurun dalam kurun waktu liburan ini.

Kualitas para pemain berada pada kondisi 75-80 persen ketika tim memutuskan meliburkan mulai 5 Juli 2021.

Baca Juga: Persiapan Persija Jakarta Jelang Liga 1 2021

"Kami percaya para pemain akan menjalani latihan mandiri dengan baik dan tetap fit saat latihan kembali dilanjutkan," tutur dia.

Persija Jakarta diketahui tengah meliburkan tim selama penerapan PPKM Darurat 3-20 Juli 2021.

Kegiatan olahraga termasuk dalam kegiatan yang tak diizinkan dalam aturan PPKM Darurat selain seni dan sosial kemasyarakatan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x