Kompas TV internasional kompas dunia

Seorang Gadis 14 Tahun di Aljazair Meninggal Saat Mendaras Al-Qur an tentang Ajal

Kompas.tv - 7 Juli 2021, 19:08 WIB
seorang-gadis-14-tahun-di-aljazair-meninggal-saat-mendaras-al-qur-an-tentang-ajal
Ilustrasi membaca Al Quran. (Sumber: KOMPAS.com/Daspriani Y Zamzami)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Tito Dirhantoro

ALGIERS, KOMPAS.TV – Seorang gadis Aljazair berusia 14 tahun meninggal dunia saat tengah mendaras ayat-ayat kitab suci Al-Qur’an untuk gurunya di Masjid Al Noor di Algiers.

Ayah sang gadis menyebut kematian putrinya sebagai cara kematian yang terhormat.

Melansir GulfNews pada Selasa (6/7/2021), gadis remaja bernama Anfal Dassi itu tengah mendaras ayat-ayat Surat Nuh untuk sang guru di masjid di hadapan ibunya.

Mendadak, ia tersungkur tak sadarkan diri saat sedang membacakan ayat “Inna ajalallahi iza ja'a la yu 'akhkhar, lau kuntum ta'lamun...” (“Sesungguhnya waktu yang telah ditetapkan Allah, bila telah tiba, tidak akan terlambat, sekiranya kamu mengetahuinya.”)

Baca Juga: Tak Boleh Baca Alquran, Aktivis Rusia Tuntut Petugas Penjara

Menurut sang guru, Anfal datang pertama kali di bulan Ramadan saat ia berpartisipasi dalam lomba menghafal Qur’an. Ia sangat senang dan bersemangat menghafal kitab suci Al-Aqur’an.

“Meski menderita penyakit saraf langka yang mempengaruhi mata dan caranya berjalan, Anfal teguh bertekad menghafal Al-Qur’an,” ucap sang guru.

Baca Juga: Aksi Bakar Al-Quran Dilakukan Aktivis Anti-Islam Denmark di Kota dengan Populasi Muslim Terbanyak

Saat mendapat kabar tragis tentang kematian putrinya, ayah Anfal bergegas mendatangi masjid.

Sang ayah lantas hanya mendapati putri kesayangannya terbaring tak bernyawa di lantai dengan Al-Qur’an yang masih terbuka.

“Sungguh cara yang terhormat untuk mati,” gumam sang ayah yang tak disebutkan namanya itu.

Kabar kematian gadis remaja itu segera beredar luas di media sosial, dan banyak yang mengunggah pesan duka cita dan doa bagi keluarga sang gadis.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.