Kompas TV entertainment film

Pandemi Covid-19, Korea Selatan Gencarkan Bioskop Drive-In

Kompas.tv - 1 Juli 2021, 11:22 WIB
pandemi-covid-19-korea-selatan-gencarkan-bioskop-drive-in
Konser Drive-In Pertama di Jakarta (Sumber: KOMPAS.COM/Ady Prawira Riandi)
Penulis : Dian Septina | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jaringan bioskop di Korea Selatan meluncurkan drive-in untuk menarik banyak orang kembali ke bioskop. Bioskop drive-in adalah satu upaya yang dilakukan selama bioskop terdampak pandemi Covid-19 sejak 2020.

Dilansir dari Yonhap News, Kamis (1/7/2021), Lotte Cinema, salah satu jaringan bioskop terbesar di Korea Selatan, membuka bioskop drive-in sejak 10 Juni 2021 di Kompleks Pariwisata Osiria, Busan.

Bioskop drive-in ini menjadi tempat menonton luar ruangan pertama yang dimiliki oleh jaringan bioskop besar.

Lotte Cinema mengatakan setidaknya 2.500 mobil telah datang dan menikmati bioskop drive-in dalam dua pekan terakhir.

Baca Juga: Bioskop Drive In Pertama di Senayan Park Jakarta, Ingin Coba?

Bioskop drive-in di Kompleks Pariwisata Osiria ini bisa menampung hingga 300 mobil di depan layar lebar.

Setiap harinya, mereka menayangkan dua film dengan harga 22 ribu won atau Rp283,4 ribu (1 won=Rp12,88) per satu mobil.

Di teater drive-in, orang-orang secara otomatis dipisahkan satu sama lain oleh mobil dan diizinkan untuk makan makanan ringan dan minum soda di dalam mobil.

Bukan tanpa sebab, hal ini dikarenakan selama pandemi, Industri film Korea Selatan mengalami penurunan sekitar 74 persen pada 2020.

Tren penurunan terus berlanjut hingga 2021 dengan jumlah penonton bioskop merosot 69 persen dalam 3 bulan pertama dibandingkan tahun sebelumnya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x