Kompas TV entertainment selebriti

Gary Iskak Akui Alami Pengerasan Hati

Kompas.tv - 21 Juni 2021, 14:33 WIB
gary-iskak-akui-alami-pengerasan-hati
Gary Iskak (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Aktor Gary Iskak disebut mengalami pengerasan hati. Hal itu disampaikan Chef Haryo yang pernah ditelepon langsung oleh Gary Iskak soal penyakitnya.

"Dia bilang, 'gue alami masalah hati. Hati gue mengalami pengerasan'," kata Chef Haryo seperti dikutip dari tayangan Kopi Viral, Senin (21/6/2021).

Akan tetapi, Gary Iskak tak pernah mengeluhkan penyakit yang dialaminya.

Suami Richa Novisha itu lebih menganggap bahwa penyakit tersebut merupakan titipan Tuhan.

Baca Juga: Gary Iskak Terbaring Sakit Kanker Hati, Istri Beri Semangat: Harus Sehat Lagi, Jangan Bandel

"Dia bilang 'enggak apa-apa'. Dia nggak anggap itu penyakit, dia bilang 'ini titipan Allah buat gue istikamah'," terang Chef Haryo.

Chef Haryo pun menyebut bahwa Gary Iskak lebih mengambil hikmah dari apa yang dialaminya dibandingkan mengeluh.

"Dia enggak mengeluh tentang sakitnya. Penyakitnya ini dia bilang 'gue kena pengerasan hati tapi gapapa semua ada hikmahnya'," tutup Chef Haryo menceritakan soal Gary Iskak dan penyakit yang dideritanya. 

Seperti diketahui beberapa waktu belakangan ini tersebar foto Gary Iskak yang tengah terbaring lemah dengan selang oksigen di hidunganya.

Baca Juga: Terungkap! Karyawan Bakar Minimarket Karena Sakit Hati dan Untuk Hilangkan Jejak Pencurian

Sempat dikabarkan menderita kanker hati, namun pihak istri Gary Iskak membantah.

Menurut Richa Novisha melalui Chef Haryo, butuh pemeriksaan lebih lanjut untuk memvonis Gary Iskak menderita kanker hati.

Saat ini, Richa Novisha hanya mengatakan bahwa saat ini Gary Iskak tengah mengalami penurunan fungsi hati.

Richa Novisha pun kerap membagikan perkembangan Gary Iskak yang disebutnya semakin membaik



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.