Kompas TV video sinau

Sikat Gigi Dari Masa Ke Masa, Tulang Ikan hingga Bulu Hewan

Kompas.tv - 14 Juni 2021, 16:03 WIB
Penulis : Edika ipelona

JAKARTA, KOMPAS.TV - Di belahan dunia manapun saat ini mengenal satu jenis sikat gigi. Ya, sama seperti dengan yang sedang kamu pakai di rumah. Namun, sebelum sikat gigi ditemukan, bagaimana orang zaman dahulu membersihkan giginya? 

Di Tiongkok dan Mesir pada masa sikat gigi modern belum ditemukan, membersihkan gigi dengan cara mengunyah ranting. Tak hanya ranting, tulang ikan dan duri landak pun digunakan supaya gigi tetap bersih. 

Berbeda dengan di Eropa. Pada masa itu, orang Eropa membersihkan gigi dengan garam atau arang lunak yang ditaburi ke kain kemudian di gosokkan ke gigi. 

Di Arab, India, dan Afrika Utara, orang-orang menggunakan siwak untuk membersihkan gigi. 

Peran William Addis membawa dunia ke sejarah baru. Pada 1700-an ia berhasil mencetuskan idenya yang ia pikirkan selama dipenjara untuk membuat sikat gigi moder dan diproduksi secara massal. 

Baca lebih banyak di "Sebelum Ada Sikat Gigi, Bagaimana Cara Orang-Orang Membersihkan Gigi?".

Video Editor: Rengga Rinasti
Video Grafis: Achmad Ilyas



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x