Kompas TV internasional kompas dunia

Setahun Jelang Pilpres, Orang Tak Dikenal Tampar Presiden Perancis Emmanuel Macron

Kompas.tv - 8 Juni 2021, 22:15 WIB
setahun-jelang-pilpres-orang-tak-dikenal-tampar-presiden-perancis-emmanuel-macron
Presiden Perancis Emmanuel Macron ditampar orang tak dikenal dalam sebuah kunjungan. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Ahmad Zuhad | Editor : Deni Muliya

PARIS, KOMPAS.TV - Seorang laki-laki tak dikenal menampar wajah Presiden Prancis Emmanuel Macron saat berkunjung ke sebuah kota kecil di tenggara Prancis, Selasa (8/6/2021).

Video insiden itu viral di media sosial.

Kantor Kepresidenan Perancis pun memastikan kebenaran kejadian dalam video tersebut.

Melansir Associated Press, Macron terlihat menyapa publik yang menunggunya di balik penghalang lalu lintas di kota kecil Tain-l'Hermitage sebelum kejadian itu.

Baca Juga: Menyamar Jadi Pengantin Perempuan Untuk Temui Pacarnya yang Menikah, Lelaki India Ini Dipukuli Massa

Presiden Perancis itu baru mengunjungi sekolah menengah yang mengajari siswa untuk bekerja di hotel dan restoran.

Seorang laki-laki terlihat mendadak mendekat dan menampar wajah Macron.

Para pengawalnya langsung mendorong laki-laki itu menjauh.

Sementara, Macron bergegas meninggalkan tempat kejadian.

Stasiun televisi Prancis BFM TV melaporkan, polisi telah menahan dua orang yang terlibat dalam serangan itu.

Macron sendiri belum berkomentar soal insiden itu dan melanjutkan kunjungannya.

Sementara, Perdana Menteri Jean Castex memperingatkan bahaya kejadian itu dalam pertemuan parlemen Perancis atau Majelis Nasional.

"Melalui kepala negara, demokrasi ini telah menjadi target (serangan)," ujar Castex, dikutip dari Associated Press.

Menurut Castex, demokrasi adalah tempat di mana setiap orang bebas menyampaikan gagasannya tanpa perlu melibatkan kekerasan.

“Demokrasi adalah tempat debat, dialog, konfrontasi ide, ekspresi ketidaksepakatan yang sah, tentu saja. Tetapi dalam kasus apa pun itu, tidak boleh berupa kekerasan, serangan verbal, dan bahkan lebih sedikit serangan fisik,” kata Castex yang tepuk tangan meriah dari anggota dewan.

Baca Juga: Situs Web Internet Terkemuka Termasuk Amazon Sempat Down, Fastly Jadi Sumber Masalah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.