Kompas TV entertainment selebriti

Aldi Taher Resmi Direkrut Partai Bulan Bintang, Yakin Maju Caleg atau Pilkada 2024

Kompas.tv - 6 Juni 2021, 06:59 WIB
aldi-taher-resmi-direkrut-partai-bulan-bintang-yakin-maju-caleg-atau-pilkada-2024
Aldi Taher dan Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang, Afriansyah Noer dalam acara halal bihalal di kantor pusat DPP di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Sabtu (5/6/2021) (Sumber: Warta Kota)
Penulis : Ade Indra Kusuma

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menyasar kalangan milenial ternyata menjadi fokus Partai Bulan Bintang demi menarik suara pemilih dan mendongkrak elektabilitas partai tersebut. Nama seperti Aldi Taher, Charly van Houten hingga Andhika Mahesa kini sudah resmi bergabung.

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Bulan Bintang (PBB) resmi mengangkat sejumlah artis dan musisi ternama tanah air dalam barisan mereka.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Akui Kapok Berurusan dengan Aldi Taher

Terdapat sejumlah nama, di antaranya Charly van Houten, Aldi Taher dan Dirga Dadali yang resmi tercatat sebagai kader PBB saat ini.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang, Afriansyah Noer dalam acara halal bihalal di kantor pusat DPP di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Sabtu (5/6/2021).

Pria yang akrab dipanggil Ferry itu mengungkapkan alasan DPP PBB merangkul sejumlah artis dan musisi sebagai kader.

"Karena 60 persen kekuatan milenial ada di pemilu 2024," ujarnya dalam siaran tertulis pada Sabtu (5/6/2021).

Pihak partai juga mendukung bagi kader dari artis milenial yang berniat mencalonkan diri sebagai pemimpin daerah.

PBB, lanjutnya, mendukung kader milenial untuk melangkah di pertarungan pemilu 2024 mendatang.

"Orang berpolitik itu punya tujuan maksud dan cita-cita. Mungkin ada yang ingin jadi legislatif, eksekutif, bupati, walikota atau gubernur. Jadi kita support kader-kader yang punya niat baik dan prestasi," ungkapnya.

Kader PBB sekaligus artis tersohor, Aldi Taher mengatakan ia memilih Partai Bulan Bintang lantaran bukan partai kecil.

Baca Juga: Ditanya Cara Taklukan Aldi Taher, Dewi Perssik: Masukin Aja ke Kandang Ayam

"Di PBB saya melihat semangat, saya melihat silahturahmi yang berkah," tambahnya.

Bersama PBB, Aldi percaya bisa maju di pemilu legislatif atau pilkada mendatang.

"Insya allah bersama PBB, saya akan bertarung di 2024 bismillah," pungkas Aldi Taher.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x