Kompas TV entertainment selebriti

Pesan Menohok Rizky Billar untuk Peramal Pernikahannya: Musrik Kalau Percaya

Kompas.tv - 30 Mei 2021, 14:45 WIB
pesan-menohok-rizky-billar-untuk-peramal-pernikahannya-musrik-kalau-percaya
Lesti Andryani dan Rizky Billar (Sumber: Grid.id)
Penulis : Ade Indra Kusuma

JAKARTA, KOMPAS.TV - Segera menggelar lamaran, Rizky Billar dan Lesti Kejora kini diguncang isu ramalan yang meramal pernikahan mereka tidak akan bertahan lama. 

Hal itu agaknya membuat keduanya risih. 

Melansir kanal Youtube HITZ INFOTAINMENT pada Minggu (30/5/2021), bak kesal selalu diramal, Rizky Billar pun naik pitam memberikan sindiran untuk peramal yang meramal nasib hubungannya dengan sang kekasih di masa depan.

Baca Juga: Manajer Ancam Para Peramal yang Menyudutkan Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar

Rizky Billar naik pitam hubungannya dengan Lesti Kejora diramal.

"Orang-orang yang nyinyir itu sebenernya orang yang nggak bahagia dalam hidupnya," ujarnya.

Menurutnya, ramalan adalah hal musrik dalam agama.

"Ramalan itu musrik, udah, satu itu musrik, apa yang dipercaya ramalan, terus iman itu ada 6, percaya sama 6 hal itu, mau saya sebutin satu per satu? Terus kenapa harus percaya sama ramalan?" ujarnya.

Tak hanya itu, menurutnya, ramalan yang dibuat sangat tidak jelas.

"Toh ramalannya juga nggak jelas, sebelum saya memutuskan untuk melamar dedek, saya dibilang settingan lah, udah mau ngelamar, dibilang ada orang ketiga lah bla, bla, bla segala macem," lanjut Rizky Billar.

Baca Juga: Rizky Billar Blak-blakan Sudah Ajak Serius Lesti Kejora Sejak 1 Bulan Kenal

Selain itu, hasil ramalan yang selalu berbeda-beda pun membuatnya keheranan.

"Masak ramalannya beda-beda, itu ramalan, apa ramalan cuaca itu?" tanyanya.


 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.