Kompas TV internasional kompas dunia

Israel dan Palestina Setuju Gencatan Senjata

Kompas.tv - 21 Mei 2021, 22:04 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Sorak-sorai menggema di Gaza, Palestina, pada 21 Mei 2021 dini hari setelah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan petinggi kelompok militan Hamas menyetujui gencatan senjata.

Warga Palestina menyambut gembira kesepakatan gencatan senjata antara Israel dan Hamas setelah 11 hari konflik memanas di jalur Gaza.

Warga turun ke jalan dan bersorak sorai, mobil memenuhi jalan-jalan utama di Gaza dengan membunyikan klakson.

Sebagian besar warga mengibarkan bendera Palestina di jalan-jalan, juga dari jendela kediaman mereka.

Gencatan senjata ini terjadi setelah Mesir turun tangan menengahi dan resmi berlaku pada 21 Mei 2021 pukul 02.00 dini hari waktu setempat.

Hingga gencatan senjata ini disepakati, total ada 232 warga Palestina tewas, yang mana 65 di antaranya adalah anak-anak.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x