Kompas TV regional peristiwa

Soal Pengejaran Kelompok Teroris Ali Kalora, Warga Poso Menuntut Dituntaskan

Kompas.tv - 18 Mei 2021, 23:47 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Puluhan warga Poso yang tergabung dalam perwakilan masyarakat Kampai Tampo Lore mendatangi gedung DPRD Poso untuk menyampaikan surat terbuka kepada Presiden Jokowi.

Surat terbuka disampaikan sebagai bentuk kekecewaan masyarakat atas kinerja TNI Polri menuntaskan teror kelompok teroris Ali Kalora.

Melalui surat terbuka, ketua perwakilan warga Kecamatan Lore, Sahir Sampeali, membacakan lima poin tuntutan.

Di antaranya meminta Presiden Jokowi hadir di Poso agar operasi penuntasan kelompok Ali Kalora segera selesai.

Serta juga meminta Presiden Jokowi untuk memberikan jaminan sosial dan santunan kepada keluarga korban teroris di Poso.

Baca Juga: Israel Klaim Hancurkan Rumah 9 Komandan Hamas

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x