Kompas TV nasional sapa indonesia

Kemenlu Tegaskan Indonesia Akan Terus Dukung Kemerdekaan Palestina

Kompas.tv - 14 Mei 2021, 23:25 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Konflik antara Israel dan Palestina semakin memanas.

Konflik ini dipicu oleh pengusiran paksa warga Palestina di lingkungan Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur.

Kedua pihak saling melancarkan serangan roket,yang menimbulkan korban jiwa.

Presiden Palestina, Mahmoud Abbas menegaskan negaranya sedang berjuang keras melawan agresi Israel.

Abbas menyatakan Yerusalem adalah Ibu Kota Palestina yang akan dipertahankan sekuat tenaga.

Sementara Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu menegaskan Israel akan meningkatkan serangan ke wilayah Gaza.  

Dia menyebut akan mengambil tindakan apa pun untuk mengembalikan kedamaian di Israel.

Rumah sakit di Gaza kini harus membagi prioritas, antara menangani lonjakan pasien covid-19 dan korban yang luka akibat serangan militer.

Dokter di seluruh Gaza sekarang merelokasi tempat tidur unit perawatan intensif, untuk korban luka akibat ledakan dan serangan roket.

Konflik yang terus berlanjut ini membuat perserikatan bangsa-bangsa, PBB, meminta kedua belah pihak untuk menghentikan serangan untuk mencegah agar korban sipil tidak semakin banyak.  

Desakan untuk menghentikan konflik juga disampaikan Presiden Joko Widodo.

Presiden juga menegaskan, pengusiran dan penggunaan kekerasan terhadap warga sipil Palestina tidak boleh diabaikan.

Sementara, Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, mengajak organisasi kerja sama islam, OKI, dan gerakan non blok melakukan pertemuan untuk membahas situasi di Palestina.

Kedua pihak harus menghentikan serangan dan mengedepankan dialog damai untuk menyelesaikan konflik, agar tidak ada lagi korban sipil yang jatuh.



Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.