Kompas TV regional wisata

Ngabuburit Sambil Melihat Pemandangan dengan Paralayang di Puncak Bollangi

Kompas.tv - 8 Mei 2021, 10:30 WIB
Penulis : Natasha Ancely

GOWA, KOMPAS.TV - Banyak cara bisa dilakukan untuk menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit.

Masyarakat di Gowa, Sulawesi Selatan, menggelar latihan paralayang di Puncak Bollangi.

Menunggu waktu berbuka puasa ngabuburit dengan menguji adrenalin.

Ya inilah yang dilakukan sekelompok remaja hingga orang dewasa ngabuburit dengan berlatih paralayang.

Sebelum terbang mereka didampingi beberapa pelatih menyiapkan sejumlah perlengkapan.

Mereka terbang tandem dengan pelatih. Bak atlet professional. mereka terbang di ketinggian 220 meter di atas permukaan laut sambil menikmati pemandangan.

Udara sejuk ditambah indahnya pemandangan matahari tenggelam membuat para penerbang semakin semangat.

Dan tentunya panorma alam bendungan bili-bili semakin indah dinikmati dari ketinggian Puncak Bollangi.

Lokasi terbang berada di Dusun Bollangi, Desa Timbuseng, Kecamatan Pattalassang, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Untuk bisa menerbangkan paralayang dibutuhkan pelatihan khusus. Pasalnya tak jarang para penerbang paralayang bisa mengalami kecelakaan fatal.

Selain mengasah kemampuan, latihan paralayang juga sebagai persiapan untuk kejuaraan paralayang di Pulau Jawa.

Rencananya berlansung pada Juli mendatang. Selain itu pula akan digelar festival paralayang di Kabupaten Gowa.

Diharapkan dengan digelarnya kegiatan latihan terbang paralayang bisa melahirkan atlet-atlet berbakat khususnya yang ada di Sulawesi Selatan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.