Kompas TV regional berita daerah

Sejumlah Warga NTT Pesta Kembang Api usai Listrik Menyala setelah 2 Minggu Padam Pasca Bencana

Kompas.tv - 19 April 2021, 22:45 WIB
sejumlah-warga-ntt-pesta-kembang-api-usai-listrik-menyala-setelah-2-minggu-padam-pasca-bencana
Ilustrasi kembang api malam yang dilakukan sejumlah masyarakat Kota Kefamenanu, ibu kota Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur pada Minggu (19/4/2021) malam lantaran sebagai rasa syukur menyalanya aliran listrik setelah padam dua pekan karena bencana alam. (Sumber: Pixabay)
Penulis : Gading Persada

TIMOR TENGAH UTARA, KOMPAS.TV- Pada Minggu (19/4/2021) malam, sejumlah warga di Kota Kefamenanu, ibu kota Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar pesta kembang api.

Hal ini dilakukan sebaga bentuk syukur lantaran aliran listrik menyala kembali setelah dua pekan padam akibat bencana.

"Tadi malam ada di beberapa titik masyarakat menggelar pesta kembang api. Ada di daerah Kenari dan di simpang Terminal Kefamenanu," ungkap Lius Salu, warga Kefamenanu, Senin (19/4/2021).

Menurut Lius, warga sangat gembira karena listrik yang padam akibat badai seroja sejak Senin (5/4/2021), akhirnya kembali normal.

Baca Juga: Bencana Tanah Bergerak di Bekasi, Belasan Rumah Terancam Ambruk

Selama listrik padam, warga kesulitan beraktivitas di malam hari. Warga terpaksa menggunakan lampu penerang alternatif lainnya seperti pelita dan lilin.

Warga juga kesulitan berkomunikasi menggunakan ponsel, akibat jaringan yang terganggu akibat listrik padam.

"Kami sangat senang, listrik akhirnya bisa nyala kembali dan jaringan ponsel bisa normal, sehingga tadi malam warga gelar pesta kembang api," kata Lius.

Ia pun berterima kasih kepada PLN.

"Terima kasih banyak kepada PLN yang telah bekerja keras siang dan malam," kata Lius.

Seperti juga diberitakan Kompas.com, warga lainnya, Seth Besie mengatakan, kebahagian warga dengan membakar kembang api merupakan aksi spontan.

Baca Juga: Cerita Fransiskus, Korban Bencana Badai Seroja NTT yang Dihadiahi Jokowi: Jaketnya Tidak Akan Dicuci



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x