Kompas TV regional berita daerah

BPOM Gorontalo Uji 46 Sample Takjil

Kompas.tv - 17 April 2021, 13:15 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS TV - Petugas gabungan dari Bpom Gorontalo, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pangan Provinsi Gorontalo melakukan pemeriksaan takjil yang di jual di sepanjang jalan Jendral Sudirman Kota Gorontalo.

Petugas Gabungan mendatangi satu persatu pedagang takjil untuk melakukan pemeriksaan dan memgambil berbagai macam takjil yang akan dijadikan sample pengujian bahan berbahaya yang tertandung dalam jajanan takjil yang dujual sebagai menu berbuka puasa nanti.

Petugas Gabungan Mengambil 46 sample makanan, yang kemudian langusng  diuji di mobil unit laoboratorium keliling petugas BPOM Gorontalo.

Dati 46 sampel yang di uji, petugas tidak menemukan bahan berbahaya pada takjil yang dijual di kawasan tersebut.

Kepala BPOM Gorontalo Agus Yudi Prayudana mengatakan, tugas BPOM Gorontalo memastikan bahwa tidak ada makanan yang dikonsumsi masyarakat yang mengandung bahan berbahaya, seperti Rhodamin B, pewarna makanan, Boraks dan formalin.

 
Selain di Kota Gorontalo, pemeriksaa takjil juga dilakukan di Kabupaten Gorontalo dan kabupaten Bone Bolango, hal ini dilakukan untuk memastikan takjl yang di jual oleh pedagang aman dikonsumsi oleh masyarakat.

 

#Takjil  #BPOM  #Ramadan

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x