Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

Self Reward Boleh-Boleh Saja, tapi Bagaimana Pengaturan Budgetnya? Ini Tips dari Andhika Diskartes

Kompas.tv - 29 Maret 2021, 18:31 WIB
self-reward-boleh-boleh-saja-tapi-bagaimana-pengaturan-budgetnya-ini-tips-dari-andhika-diskartes
Ilustrasi self reward (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Dina Karina | Editor : Eddward S Kennedy

JAKARTA, KOMPAS.TV- Bagi Anda yang sudah kerja keras selama sebulan penuh, tak ada salahnya memberi penghargaan kepada diri sendiri (self reward) atas semua usaha yang sudah dilakukan.

Misalnya dengan membeli baju baru, mencoba makanan enak di restoran baru, atau menginap di hotel idaman. Tapi, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan sebelum mengeluarkan dana untuk self reward agar tidak mengganggu keuangan bulanan.

Berikut tips mengatur budget self reward menurut Financial Planner Andhika Diskartes, yang dikutip dari akun instagramnya @andhika.diskartes, Senin (29/03/2021):

Baca Juga: Punya Dompet Digital Malah Bikin Boncos? Simak Tips Mengaturnya

1. Syarat Utama 'Capai Target Dulu Baru Reward'

Menurut Andhika, self reward baru bisa diberikan saat anda sudah mencapai target yang ditetapkan. Misalnya, target kenaikan gaji terpenuhi, dapat nilai memuaskan dari atasan, atau penjualan yang memenuhi target bagi yang menjadi wirausaha.

Jika targetnya belum tercapai, sebaiknya self reward ditunda dulu agar keuangan aman.

"Self reward penting buat mengapresiasi kerja keras kita. Tapi, ya, bukan dengan cara ngaco. Dikit-dikit self reward. Dikit-dikit diabisin gaji sehari yang lalu, " tulis Andhika dalam unggahan di instagramnya.

Baca Juga: Gaji Udah Cair Nih, Yuk Simak Tips Mengelola Gaji saat Pandemi

2. Reward Setara dengan Target

Saat target sudah tercapai, barulah anda bisa mengeluarkan uang untuk self reward. Namun ingat, reward harus setara dengan target.

"Kalau bikin achievement dan target itu yang selevel. Masa targetnya gaji naik dari Rp 10 juta ke Rp 12 juta tapi minta reward Jaguar?, " kata Andhika.

"Reward-nya dikecilin atau targetnya digedein, ukurannya paling nggak, " tambahnya.

Baca Juga: Dorong Industri Pariwisata Bangkit, Traveloka Gelar Epic Sale 2021



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x