Kompas TV tekno gadget

Bocoran Lengkap Spesifikasi dan Harga iPhone 13 yang Dikabarkan Rilis Akhir Tahun Ini

Kompas.tv - 24 Maret 2021, 14:51 WIB
bocoran-lengkap-spesifikasi-dan-harga-iphone-13-yang-dikabarkan-rilis-akhir-tahun-ini
Bocoran spesifikasi iPhone 13 yang dikabarkan akan rilis tahun ini. (Sumber: Lets Go Digital)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Eddward S Kennedy

JAKARTA, KOMPAS.TV - Beredar kabar bahwa iPhone 13 akan dirilis tahun 2021 ini. Sejumlah penggemar produk Apple mulai membicarakan bocoran spesifikasi, harga hingga tanggal rilisnya.

Melansir Toms Guide, Rabu (24/3/2021), iPhone 13 akan diatur untuk menawarkan layar LTPO 120 Hz untuk dua modelnya sehingga kemampuan refresh rate pada layar akan meningkat. 

Versi iPhone terbaru ini nantinya juga akan memperbaiki masa pakai baterai berkat modem 5G yang lebih efisien.

Baca Juga: Jual iPhone Tanpa Charger, Apple Kena Denda Rp 28 Miliar

Adapun kamera untuk iPhone 13 juga akan mendapatkan peningkatan substansial, termasuk sensor Light Detector and Ranging (LiDAR) dan mode video potret.

Untuk desainnya, iPhone 13 dikabarkan akan memiliki notch yang lebih kecil. Beberapa rumor bahkan menyebutkan bahwa setidaknya satu model iPhone 13 mungkin hadir dengan desain tanpa port.

Namun, rumor tersebut dibantah analis Ming Chi Kuo yang menyebutkan tidak akan ada iPhone 13 tanpa port.

"Saat ini ekosistem MagSafe belum cukup matang, sehingga iPhone akan terus menggunakan Lighting Port Charger," ujarnya.

Adapun untuk penyimpanan, iPhone 13 mungkin akan hadir dengan kisaran penyimpanan 64 GB dan 513 GB.

Baca Juga: Wow iPhone Orang Ini Kembali Setelah 6 Bulan Tenggelam di Danau



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x