Kompas TV entertainment sinopsis film

Sinopsis Love Alarm 2, Kim So Hyun Terjebak Kisah Cinta Segitiga

Kompas.tv - 12 Maret 2021, 18:10 WIB
sinopsis-love-alarm-2-kim-so-hyun-terjebak-kisah-cinta-segitiga
Cuplikan adegan drama korea Love Alarm 2 yang dibintangi Kim So Hyun, Song Kang, dan Jung Ga Ram (Sumber: Netflix)
Penulis : Gempita Surya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Drama korea Love Alarm 2 bisa disaksikan di platform streaming Netflix mulai hari ini, Jumat (12/3/2021).

Diadaptasi dari cerita webtoon dengan judul yang sama, Love Alarm mengisahkan tentang orang-orang yang menemukan cinta melalui aplikasi Jo Alarm. Aplikasi ini memberi sinyal peringatan kepada penggunanya ketika seseorang dalam radius 10 meter memiliki perasaan terhadap mereka.

Love Alarm 2 mengambil latar empat tahun setelah musim pertama, dengan aplikasi Jo Alarm yang telah berkembang dengan fitur baru yang menyediakan daftar "orang yang akan disukai" dan "orang yang akan menyukaimu."

Baca Juga: Bocoran Love Alarm Season 2: Jo Jo Bingung Pilih Sun Oh atau Hye Young

Kim Jo Jo (diperankan Kim So Hyun) berada di situasi yang unik. Dia tidak dapat mengungkapkan perasaannya melalui aplikasi, karena adanya blokir yang ditempatkan di akun Love Alarm miliknya.

Tidak bisa membuat alarm milik siapapun berbunyi, Kim Jo Jo mendapati dirinya terjebak dalam cinta segitiga antara Lee Hye Young (diperankan Jung Ga Ram) yang dengan tulus dan setia tetap berada di sisinya selama ini, dan Hwang Sun Oh (diperankan Song Kang) yang dengan penuh semangat mengejarnya setelah kembali masuk ke kehidupan Jo Jo dan mengungkapkan bahwa perasaannya belum memudar.

Love Alarm 2 merilis foto Kim So Hyun (Sumber: Netflix)

Perkembangan tiga karakter utamanya menghadirkan sosok Kim Jo Jo, Lee Hye Young, dan Hwang Sun Oh yang lebih dewasa dalam Love Alarm 2.

Penggemar juga dapat menyaksikan kisah romansa yang lebih dewasa dari musim sebelumnya.

Baca Juga: Ini Deretan Drama Korea Tayang Maret 2021, Ada Lee Seung Gi hingga Kim So Hyun yang Akan Tampil

Love Alarm 2 juga akan menghadirkan karakter Park Gul Mi (diperankan Go Min Si), Brian Cheon (Ki Do Hoon), dan Lee Yook Jo (Kim Si Eun) yang beradaptasi dengan dunia setelah Love Alarm dengan cara mereka masing-masing.

"Saya pikir Anda akan menikmati menonton Love Alarm 2, terlebih jika Anda berfokus pada bagaimana tiap karakter menunjukkan emosi yang mereka alami ketika membuat keputusan, seperti kecemasan, keraguan, kegembiraan, atau bahkan ketakukan apakah pilihan yang dibuat sudah benar," ujar sutradara Kim Jin Woo.

Bagaimana akhir kisah cinta segitiga Kim So Hyun, Song Kang, dan Jung Ga Ram?

Saksikan Love Alarm 2 di Netflix, atau tonton trailer dramanya berikut ini:


 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x