Kompas TV entertainment selebriti

Young Lex Klarifikasi Hilangnya Video Klip Raja Terakhir, Bukan Dihapus Tetapi...

Kompas.tv - 11 Maret 2021, 21:57 WIB
young-lex-klarifikasi-hilangnya-video-klip-raja-terakhir-bukan-dihapus-tetapi
Young Lex dijumpai dalam sebuah acara di kawasan Tendean, Jumat (7/9/2018). (Sumber: KOMPAS.com/IRA GITA)
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Video klip Young Lex berjudul "Raja Terakhir" di kanal YouTube diduga dihapus. Hal tersebut sebagai imbas tuduhan penjiplakan terhadap Music Video milik Lay EXO bertajuk "Lit".

Video klip tersebut sudah tak terlihat lagi setelah Young Lex mengklarifikasi tidak ada kaitannya dengan kasus dugaan plagiasi tersebut pada Selasa (9/3/2021).

Young Lex menegaskan bahwa dirinya hanya mengubah setelan privasi video klip Raja Terakhir (The Last King) sambil menunggu keputusan.

Baca Juga: 5 Kemiripan Video Musik Raja Terakhir-Young Lex dengan Lit-Lay EXO

"Bukan dihapus, sih. Di-private aja. Tinggal tunggu keputusan. Kalau buka, ya, buka lagi," ucap Young Lex di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (11/3/2021).

Menurut Young Lex, video klip yang dibuat dalam rangka kolaborasi dengan brand game Three Kingoms: Hero Legendaris tersebut kemungkinan masih bisa kembali diakses. 

Hanya saja, saat ini, pihak agency yang menaungi proyek itu memintanya untuk sementara menyembunyikan video klip tersebut.

Baca Juga: Young Lex Plagiat Klip Musik Milik Lay Zhang EXO, Via Vallen Kedua?

"Siapa tahu pihak agency bayar lisensi video klipnya, jadi aman, bisa. Tapi, gue private aja dulu," ujar Young Lex.

Sebelumnya, Raka Aditya Nugraha sebagai eksekutif produser yang membuat video klip lagu tersebut mengumumkan permintaan maafnya.

"Saya tidak menafikan bahwa memang karya Lay adalah salah satu sumber inspirasi dalam proses pembuatan music video Young Lex berjudul 'Raja Terakhir'," kata Raka Aditya dikutip dari unggahan akun @young_lex18, Rabu (10/3/2021).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x