Kompas TV internasional kompas dunia

DPR AS Sahkan Stimulus Ekonomi Rp 27.000 Triliun

Kompas.tv - 11 Maret 2021, 19:35 WIB
dpr-as-sahkan-stimulus-ekonomi-rp-27-000-triliun
Presiden Joe Biden berbicara di Ruang Makan Negara Gedung Putih, Sabtu, 6 Maret 2021, di Washington. Senat menyetujui paket bantuan pandemi besar-besaran atas oposisi Republik pada hari Sabtu, membawa Biden lebih dekat ke kemenangan politik yang penting yang akan memberikan cek $ 1.400 untuk sebagian besar orang Amerika dan mengarahkan miliaran dolar ke sekolah, pemerintah negara bagian dan lokal, dan bisnis. (Sumber: AP Photo/Alex Brandon)
Penulis : Dina Karina

WASHINGTON, KOMPAS.TV- Kongres Amerika Serikat (AS) akhirnya memberikan persetujuan final untuk Rancangan Undang-undang (RUU) stimulus ekonomi senilai US$ 1,9 triliun atau setara Rp 27.300 triliun (kurs Rp 14.000).

Dikutip dari Reuters, bantuan terbesar dalam sejarah Amerika itu akan dibagi ke sejumlah pos anggaran. Sebesar  US$ 400 miliar atau Ro 5.700 triliun akan diberikan langsung kepada rakyat Amerika. Yaitu berupa bantuan tunai sebesar US$ 1.400 (Rp 20 juta) untuk masing-masing keluarga.

Kemudian senilai US$ 350 miliar atau Rp 5.000 triliun dalam bentuk bantuan kepada pemerintah negara bagian dan lokal, perluasan kredit pajak anak dan peningkatan pendanaan untuk distribusi vaksin.

Baca Juga: Joe Biden Pusing Cari Cara Pekerjakan 10 Juta Pengangguran AS

"Bantuan ada di sini," tweet Biden setelah pemungutan suara tersebut, Rabu (10/3/2021) waktu setempat.

Kongres akan memberikan RUU tersebut ke Gedung Putih untuk ditandatangani Biden, sehingga sah menjadi Undang-undang (UU).

Stimulus ekonomi jumbo ini berhasil lolos di Kongres karena dukungan Partai Demokrat dan tanpa satu pun suara Partai Republik.

Demokrat menilai bantuan ini sebagai respon yang tepat disaat Amerika sedang kritis karena pandemi. 528.000 warga Amerika meninggal dunia akibat Covid-19 dan 10 juta orang mengganggur sebagai dampak pandemi.

Baca Juga: Warga AS akan Dapat BLT Rp 20 Juta

"Ini hari bersejarah. Ini adalah awal dari akhir dari depresi Covid-19 yang hebat," kata Perwakilan Demokrat Jan Schakowsky.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x