Kompas TV video cerita indonesia

AHY Tiba di Kemenkumham, Minta Hasil KLB Demokrat Tandingan Ditolak

Kompas.tv - 8 Maret 2021, 12:51 WIB
Penulis : Aryo bimo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mendatangi kantor Kemeterian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (8/3/2021).

Kedatangan AHY adalah untuk meminta Kemenkumham menolak hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat Deli Serdang, yang dilaksanakan pada hari Jumat (5/3/2021) lalu.

AHY datang ke Kemenkumham menggunakan sebuah bus dengan logo Partai Demokrat.

Ia didampingi oleh Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat, anggota Komisi III DPR dari Fraksi Partai Demokrat, serta 34 ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat se-Indonesia.

Untuk melengkapi laporannya, AHY beserta rombongan turut membawa bukti berupa berkas lengkap dan otentik yang menunjukkan penyelenggaraan KLB tersebut tidak sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai Demokrat.

Sebelum menuju Kemenkumham, AHY dan rombongan terlebih dulu berkumpul di Kantor DPP Partai Demokrat di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. 

Video Editor: Agung Ramdani 
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.