Kompas TV regional peristiwa

Warga Tak Terima Hasil Pilkada, Kantor Bupati Asmat Dirusak Usai Pelantikan Bupati dan Wakil

Kompas.tv - 4 Maret 2021, 07:14 WIB
Penulis : Reny Mardika

ASMAT, KOMPAS.TV - Kantor Bupati Asmat di Kota Agats, Kabupaten Asmat, Papua, dirusak warga, Rabu (3/3/2021) siang.

Aksi perusakan ini terjadi pasca-pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih oleh Gubernur Papua, Lukas Enembe.

Dalam aksinya, massa memecahkan kaca-kaca bangunan perkantoran yang berada di lingkungan kantor bupati.

Tak hanya kantor, aula di depan kantor bupati juga tak luput dari aksi perusakan ini.

Diduga massa tidak puas dengan pelantikan Bupati Asmat, Elisa Kambu dan wakilnya, Thomas Eppe Safanpo, untuk periode 2021-2024.

Pasangan Elisa dan Thomas sebelumnya telah ditetapkan sebagai pemenang pilkada oleh KPU Asmat pada 20 Februari lalu.

Pasca-kerusakan, aparat keamanan TNI-Polri terus berjaga agar aksi massa tidak meluas.

Bupati Asmat Elisa Kambu menyayangkan aksi anarkistis yang dilakukan massa di kantor bupati pasca-pelantikan dirinya dan wakil bupati Asmat.

Menurutnya proses tahapan pilkada sudah selesai bahkan sudah sampai di Mahkamah Konstitusi.

Elisa pun meminta polisi mengusut tuntas aksi perusakan ini.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x