Kompas TV nasional hukum

Pegawai Ditjen Pajak Diduga Terlibat Suap, Sri Mulyani: Sudah Dibebastugaskan dari Jabatannya

Kompas.tv - 3 Maret 2021, 15:37 WIB
pegawai-ditjen-pajak-diduga-terlibat-suap-sri-mulyani-sudah-dibebastugaskan-dari-jabatannya
Ilustrasi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). (Sumber: Indonesia.go.id)
Penulis : Danang Suryo

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Pegawai Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) yang diduga terlibat dalam kasus suap kini dibebastugaskan dan mengundurkan diri dari jabatannya.

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati menjelaskan tindakan tersebut dilakukan untuk mempermudah proses penyidikan yang dilakukan KPK.

"Terhadap pegawai DJP yang oleh KPK diduga terlibat dalam dugaan suap telah dilakukan pembebasan tugas dari jabatannya agar memudahkan penyidikan oleh KPK," jelas Sri Mulyani, seperti dikutip dari Kompas.com, Rabu (03/03/2021).

Baca Juga: Sri Mulyani: Jangan Sogok Pegawai Pajak, Merusak Pondasi Negara

Diketahui Alexander Marwata, Wakil Ketua KPK, menjelaskan tengah menyelidiki dugaan suap di Ditjen Pajak pada Selasa kemarin.

Kasus ini melibatkan pegawai Ditjen Pajak dan wajib pajak (WP), yang memberikan uang agar nilai pajaknya menjadi rendah. 

Nilai suapnya dikabarkan mencapai puluhan miliar rupiah.

Baca Juga: Dugaan Suap Ditjen Pajak, Sri Mulyani: Jika Terbukti, Itu Adalah Pengkhianatan

KPK juga telah menggeledah sejumlah tempat untuk keperluan penyelidikan.

Pihak Kemenkeu, jelas Sri Mulyani, menghormati proses hukum yang kini tengah dilakukan KPK.

"Kami di Kemenkeu menghormati proses hukum yang sedang dilakukan oleh KPK untuk menuntaskan dugaan suap yang dilakukan oleh pegawai DJP, dengan tetap memegang azas praduga tak bersalah," ungkapnya.

Baca Juga: Alamak, Jeff Bezos Bakal Kena Pajak Kekayaan Rp 71,5 T di 2021

KPK telah menetapkan tersangka dalam kasus ini setelah penanganan perkara masuk ke tahap penyidikan.

Namun, Alexander belum mengungkap pihak-pihak mana yang telah ditetapkan sebagai tersangka serta informasi detail terkait kasus itu.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.