Kompas TV video cerita indonesia

Djoko Tjandra Ngaku akan Ketemu Maruf Amin saat di Malaysia, Ini Kata Jubir

Kompas.tv - 26 Februari 2021, 16:35 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV – Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi tegaskan bahwa Wapres Ma’ruf Amin tak memiliki hubungan apapun dengan saksi terdakwa Joko Soegiarto alias Djoko Tjandra bernama Rahmat.

"Enggak ada itu, jadi itu Wapres tidak ada urusan hal-hal seperti itu dan tidak pernah ada cerita seperti itu. Itu saya nggak ngerti ada cerita seperti itu. Saya kira nggak ada hubungannya," ujar Masduki melalui video yang diterima tim Kompas.TV

Menurut Masduki, mungkin Rahmat hanya mencatut nama Wapres Ma’ruf Amin.

Dikutip dari Kompas.com, sebelumnya, terdakwa Djoko Tjandra mengaku sempat diajak oleh saksi bernama Rahmat untuk bertemu Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Kuala Lumpur, Malaysia.

Jaksa Penuntut Umum (JPU) awalnya bertanya kepada Djoko Tjandra mengenai perkenalannya dengan Rahmat yang merupakan pengusaha sekaligus anggota Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI).

"Apakah saudara menceritakan ke Rahmat terkait permasalahan hukum?" tanya jaksa saat persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (25/2/2021)

"Dia (Rahmat) telepon saya, (bilang) 'Pak Joko kita mau ke Malaysia karena ada kunjungan kerja'. Beliau bilang Pak Kiai, panggilannya Abah mau ke Kuala Lumpur, yaitu yang sekarang jadi Wapres kita, mau ke KL," kata Djoko Tjandra.

Akan tetapi, menurut pengakuan Djoko Tjandra, pertemuan itu tidak terlaksana.

Video Editor: Agung



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x