Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

Wishnutama: I'm Back, Terima Kasih Banyak Bro William

Kompas.tv - 7 Februari 2021, 22:28 WIB
wishnutama-i-m-back-terima-kasih-banyak-bro-william
Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama yang kini menjabat Komisaris Tokopedia. (Sumber: Dok. Kemenparekraf)
Penulis : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wishnutama kembali dipercaya untuk menjadi komisaris e-commerce Tokopedia. Itu setelah dirinya beberapa waktu lalu melepas jabatannya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf).

Kembalinya Wishnutama ke Tokopedia pun diunggah melalui unggahan Instagramnya, Minggu (7/2). Dia mem-posting foto dirinya tengah menghadap kamera dengan latar belakang bertuliskan Tokopedia.

Wishnutama menegaskan bahwa dirinya kembali ke salah satu raksasa startup Indonesia. "I’m back," tulisnya di awal unggahannya tersebut.

Dia lantas berterima kasih kepada Founder dan CEO Tokopedia William Tanuwijaya atas kesepatan menjadi komisaris salah satu marketplace terbesar di Indonesia tersebut.

"Terima kasih banyak bro William @liamtanu dan @tokopedia Semoga kita dapat memajukan Tokopedia dalam melakukan pemerataan ekonomi di Indonesia secara digital. Terutama di sisi pemberdayaan UMKM lokal yang tentu berkaitan erat dengan kemajuan ekonomi kreatif negeri ini," katanya.

Baca Juga: Mantan Menparekraf Wishnutama Kembali Jadi Komisaris Tokopedia

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by wishnutama (@wishnutama)

Diketahui, sebelum menjabat sebagai Menteri Parekraf, Wishnutama pernah menjabat sebagai Komisaris Tokopedia. Ia kemudian mengundurkan diri pada tanggal 21 Oktober 2019.

Sebelumnya, Wishnutama juga sempat dikabarkan akan menjadi Komisaris Utama Telkomsel. Namun dia justru kembali ditunjuk sebagai Komisaris Tokopedia.

Dalam keterangan tertulisnya, Founder dan CEO Tokopedia William Tanuwijaya meyakini, pengalaman yang dimiliki Wishnutama dapat memberi nilai tambah bagi Tokopedia.

"Tokopedia percaya, pengalaman kepemimpinan dan kreativitas Mas Tama akan memberikan nilai tambah tersendiri, baik untuk para pemimpin di Tokopedia, institusi secara menyeluruh, hingga percepatan terwujudnya misi besar Tokopedia untuk Indonesia,"  kata William, Jumat (5/2/2021).

Baca Juga: Usai Dilantik, Sandiaga Uno dan Wishnutama Saling Lontarkan Apresiasi

Komisaris Tokopedia Wishnutama mengapresiasi pemberdayaan UMKM secara digital yang dilakukan Tokopedia, sehingga memajukan ekonomi kreatif dalam negeri.

“Saya senang dapat bergabung dengan Tokopedia dan membagi pengalaman saya untuk mendukung cita-cita perusahaan,” kata Wishnutama.

Wishnutama memiliki pengalaman hampir 26 tahun di industri kreatif. Ia merupakan pendiri NET Mediatama Televisi. Sebelumnya, dia juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama Trans TV dan Trans 7.

Wishnutama juga sempat menuai banyak pujian saat menjadi Creative Director Opening and Closing Ceremony Asian Games 2018.

Baca Juga: Gojek dan Tokopedia Dikabarkan Merger? Ini Penjelasannya

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x