Kompas TV internasional kompas dunia

Koin Romawi Kuno Ditemukan di Turki Peninggalan Zaman Kaisar Augustus

Kompas.tv - 28 Januari 2021, 02:38 WIB
koin-romawi-kuno-ditemukan-di-turki-peninggalan-zaman-kaisar-augustus
Sebanyak 651 keping koin era Romawi kuno ditemukan di sebuah kota kuno Aizanoi di Provinsi Kutahya, Turki barat. Temuan tersebut diumumkan oleh para peneliti pada Rabu (27/01/2021) sebagaimana dilansir dari Anadolu Agency, Rabu (27/01/2021) (Sumber: Anadolu Agency)
Penulis : Edwin Shri Bimo

AIZANOI, KOMPAS.TV – Sebanyak 651 keping koin era Romawi kuno ditemukan di sebuah kota kuno Aizanoi di Provinsi Kutahya, Turki Barat. Temuan tersebut diumumkan oleh para peneliti pada Rabu (27/01/2021) sebagaimana dilansir dari Anadolu Agency, Rabu (27/01/2021)

Arkeolog senior yang mengawasi penggalian di kota kuno Aizanoi, Elif Ozer, mengatakan kepada Anadolu agency bahwa temuan tersebut sangat istimewa, “651 koin perak ini, dari era Kaisar Augustus, merupakan koleksi yang sangat istimewa dan unik,” ujar Ozer.

Ozer, yang merupakan profesor Universitas Pamukkale, menambahkan bahwa koin-koin itu ditemukan di dalam sebuah kendi kuno.

Baca Juga: Situs Arkeologi Salah Satu Masjid Tertua Ditemukan Di Tiberias, Dibangun oleh Shurahbil ibn Hasana

Sekelompok ilmuwan Turki sebelumnya telah mengambil alih penggelaian di Aizanoi pada 2011. Aizanoi kerap kali dibandingkan dengan kota kuno Efesus yang terkenal.

Kota Efesus, yang terletak di Provinsi Izmir, adalah salah satu dari dua belas kota anggota Liga Ionia pada masa Yunani Klasik. Aizanoi juga terdapat kuil yang masih terpelihara terbaik dari dewa Yunani Zeus di Anatolia.

Pada 2012, kuil tersebut ditambahkan ke daftar Warisan Dunia sementara UNESCO.

Baca Juga: Mesir Umumkan Penemuan Besar Situs Arkeologi Saqqara, Apa Isinya?

Ozer menambahkan, dari seluruh temuan koin-koin tersebut, 439 adalah koin standar dinar perak Romawi dan 212 adalah koin cistophor dari kota Pergamom Yunani kuno.

Ozer juga mengatakan timnya sedang mempersiapkan untuk mempromosikan temuan tersebut melalui penerbitan artikel jurnal dan buku dalam bahasa Turki dan Inggris.

Koleksinya sekarang dipamerkan di Museum of Anatolian Civilizations di Ibu Kota Turki, Ankara. 
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x