Kompas TV nasional peristiwa

Razia Parkir Liar Diwarnai Cekcok Antara Warga Mengaku Anggota Ormas dan Petugas TNI - Polri!

Kompas.tv - 27 Januari 2021, 20:00 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Petugas gabungan menertibkan kendaraan roda empat yang parkir di bahu jalan di kawasan Mangga Besar, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Berjualan Lewati Batas Jam Malam, Satpol PP Razia Belasan Warung Makan Pinggir Jalan

Dalam razia ini, petugas juga menghalau anggota ormas yang menghalang-halangi razia.

Anggota ormas ini mencoba menghalang-halangi penertiban kendaraan roda empat yang kedapatan parkir di bahu jalan.

Namun petugas tetap melanjutkan razia dan tetap menderek mobil yang terjaring.

Petugas TNI - Polri yang ikut dalam razia pun langsung menghalau anggota ormas ini karena tetap menghalang-halangi penertiban.

Baca Juga: ASN Mesum Dalam Mobil Digrebek di Parkiran Pasar, Bupati Sampang Minta Sanksi Setimpal, Bikin Malu.

Petugas mengungkapkan kegiatan penderekan telah sesuai dengan undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan.

Dalam undang-undang disebutkan, setiap kendaraan dilarang menggunakan bahu jalan sebagai area parkir. 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x