JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah mengkritik ramalan Mbak You yang meresahkan perihal jatuhnya pesawat terbang, kini Deddy Corbuzier menyampaikan dugaan bahwa Mbak You perlu pengawasan kesehatan mental.
"Cuman belakangan berita tentang beliau kayaknya beliau ini harus ada pengawasan dari dokter jiwa. Karena menurut gue Skizofrenia, atau halusinasi," ungkap Deddy Corbuzier dalam Youtubenya, Minggu (24/1/2021).
Hal tersebut karena Deddy Corbuzier menduga pengakuan Mbak You yang menikah dengan ular adalah halusinasi.
"Dia menceritakan kalau dia menikah dengan ular, hahaha, tidak pernah disentuh pria di umur berapa belas tahun, dia rukun dengan ular tersebut dan akhirnya dinikahi lah ular tersebut," ungkap Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier pun membacakan perkataan Mbak You yang tertulis dalam salah satu berita perihal ular yang dinikahinya.
"Ini kan lucu, waktu kecil saya tau yang mendampingi saya ular yang ada kakinya, itu kadal berarti, kadang dia ada di lantai," ungkap Deddy Corbuzier.
Kemudian, Deddy Corbuzier langsung mengaitkan hal ini dengan penyakit mental.
Penulis : Ade Indra Kusuma