Kompas TV nasional viral

Maya Nabila, Mahasiswa S3 Termuda ITB yang Berusia 21 Tahun

Kompas.tv - 23 Januari 2021, 06:00 WIB
maya-nabila-mahasiswa-s3-termuda-itb-yang-berusia-21-tahun
Maya Nabila Mahasiswa S3 Termuda ITB, Usianya Baru 21 Tahun (Sumber: Instagram/mayanabila_)
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang wanita bernama Maya Nabila dikagumi setelah sukses melanjutkan studi S3 di usia yang sangat muda yakni 21 tahun.

Ia pun menjadi mahasiswa Strata-3 termuda di kampusnya, Institut Teknologi Bandung (ITB) tahun akademik 2021/2022. Maya Nabila mengambil program studi Matematika pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ITB.

Perempuan kelahiran Padang, 9 Mei 1999 memasuki SD dalam usia yang sangat muda yaitu lima tahun. Pada jenjang SMA, ia mengambil program akselerasi sehingga menamatkan pendidikan menengah tersebut dalam kurun waktu dua tahun ditambah lagi dengan lulus pendidikan sarjana kurang dari empat tahun.

Maya menuturkan, sejak masih kecil dia memang senang bersekolah. Maya kerap belajar hal-hal baru hingga akhirnya memiliki kesempatan melanjutkan perkuliahan hingga strata tiga.

Baca Juga: Viral Di Twitter, Kristen Gray Akhirnya Dideportasi dan Dilarang Untuk Kembali Ke Indonesia!

"Mungkin juga ada faktor lingkungan keluarga, soalnya papa juga kuliah sampai S3,” ucap Maya dikutip dari laman itb.ac.id, Kamis (21/1/2021).

Meski sangat muda, Maya mengaku dapat menyesuaikan diri dengan bahan ajar berkat dukungan dari rekan-rekan dan para pengajar.

Dengan gelar akademiknya yang tinggi, Maya bercita-cita untuk menjadi seorang dosen dan mendirikan sekolah. Melalui studinya, ia pun berharap bisa belajar lebih banyak dan memperluas koneksi untuk bisa mengenal dunia luar dan keluar dari zona nyaman.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x