Kompas TV nasional update corona

TPU Srengseng Sawah Jakarta Nyaris Penuh, Liang Lahat untuk Jenazah Pasien Covid-19 Tersisa 60

Kompas.tv - 21 Januari 2021, 13:17 WIB
tpu-srengseng-sawah-jakarta-nyaris-penuh-liang-lahat-untuk-jenazah-pasien-covid-19-tersisa-60
Ilustrasi pemakaman jenazah korban virus corona atau Covid-19 (Sumber: kompas.com)
Penulis : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Baru sepekan digunakan untuk pemakaman jenazah pasien Covid-19, TPU (Tempat Pemakaman Umum) Srengseng Sawah, Jakarta Selatan sudah hampir penuh.

Baca Juga: Ruang Rawat Pasien Covid-19 di Rumah Sakit Penuh, Wali Kota Madiun Gunakan Gerbong Kereta Api

Lahan yang tersedia untuk pemakaman jenazah pasien Covid-19 kapasitasnya kini nyaris tak ada yang kosong.

"Dari hari Selasa (19/1/2021) sampai dengan kemarin (Selasa), sudah sekitar 400 (yang sudah dimakamkan)," ujar Aryanto saat dihubungi di Jakarta, Rabu (20/1/2021), seperti dikutip Antara.

Salah satu petugas otoritas pengelola TPU Srengseng Sawah ini menjelaskan, untuk Rabu kemarin, ada 41 jenazah yang dimakamkan di TPU Srengseng Sawah. 

Namun, menurut perkiraannya, hanya tersisa 60 liang lahat lagi. 

"(Sisa) 60-an petak, kurang lebih ya, baru analisa saya," tuturnya. 

Aryanto menerangkan, daya tampung TPU Srengseng Sawah khusus jenazah pasien Covid-19 tersedia sekitar 500 lubang yang berada di lahan seluas setengah hektar. 

"(Daya tampung) sekitar 500 (lubang), 519 kalau enggak salah," katanya.

TPU Srengseng Sawah yang terletak di Jagakarsa, Jakarta Selatan, itu harus digunakan karena lahan pemakaman di TPU Pondok Ranggon dan TPU Tegal Alur untuk jenazah pasien Covid-19 di blok muslim dinyatakan penuh.

TPU tersebut bisa melayani pemakaman jenazah pasien Covid-19 hanya dengan sistem tumpang.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.