Kompas TV entertainment selebriti

Harry Brant, Putra dari Stephanie Seymour Meninggal di Usia 24 Tahun

Kompas.tv - 19 Januari 2021, 21:54 WIB
harry-brant-putra-dari-stephanie-seymour-meninggal-di-usia-24-tahun
Harry Brant meninngal di usia 24 tahun karena overdosis (Sumber: www.hellomagazine.com)
Penulis : Rizky L Pratama

NEW YORK, KOMPAS.TV – Putra dari supermodel Stephanie Seymour, Harry Brant meninggal dunia di usia 24 tahun pada Minggu (17/1/2021) kemarin karena overdosis.

Kabar kematian Harry Brant ini dikonfirmasi oleh pihak keluarga melalui sebuah pernyataan kepada New York Times.

“Kami akan bersedih selamanya bahwa hidupnya dipersingkat oleh penyakit yang menghancurkan ini,” demikian pernyataan dari pihak keluarga.

“Dia telah mencapai banyak hal di usianya yang 24 tahun, tapi kita tidak akan pernah mendapatkan kesempatan untuk melihat seberapa banyak lagi yang bisa dilakukan oleh Harry.”

Dilansir dari Hello Magazine, Harry dilaporkan telah berjuang melawan kecanduan selama beberapa tahun terkahir.

“Harry bukan hanya putra kami, tapi dia juga seorang saudara yang luar biasa, cucu yang penyayang, paman favorit dan teman yang peduli,” kenang keluarga.

Pihak keluarga juga menyebut Harry memiliki jiwa yang kreatif, kepribadian yang penuh kasih dan membawa banyak kehangatan ke hati banyak orang.

“Dia benar-benar jiwa yang indah luar dalam,” tambah keterangan dari keluarga dalam pernyataannya.

Sebelum meninggal, Harry sempat merilis produk riasan dengan saudaranya Peter Brant II pada tahun 2015 dan 2016.

Harry Brant bersama ibunya Stephanie Seymour dan ayahnya Peter Brant (Sumber: Pinterest)

Harry Brant sendiri merupakan anak dari pasangan Stephanie Seymour dan seorang miliuner Peter Brant yang menikah pada tahun 1995.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.