Kompas TV nasional peristiwa

Waspada Hoax Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12, Perhatikan Alamat Situsnya!

Kompas.tv - 17 Januari 2021, 17:31 WIB
waspada-hoax-pendaftaran-kartu-prakerja-gelombang-12-perhatikan-alamat-situsnya
Ilustrasi: tampilan laman situs resmi kartu prakerja prakerja.go.id. (Sumber: prakerja.go.id)
Penulis : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pesan berantai tentang pendaftaran kartu prakerja gelombang 12 beredar di masyarakat belakangan ini. Informasi tersebut rupanya tidak benar alias hoaks.

Hal tersebut dikatakan Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu.

Pihaknya mengimbau masyarakat agar berhati-hati terkait kabar yang mengatakan bahwa pendaftaran kartu prakerja gelombang 12 telah dibuka. Sebab kabar tersebut tidak benar.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 Segera Dibuka, Ini Syarat, Cara Daftar, dan Jenis Tesnya

"Satu minggu belakangan ini beredar pesan bahwa gelombang 12 Program Kartu Prakerja telah dibuka. Pesan ini adalah hoax yang bermaksud mengelabui masyarakat dan mencuri data pribadi. Kami meminta masyarakat untuk berhati-hati dalam memberikan data pribadi di situs yang tidak benar," ujar Louisa Tuhatu dalam keterangannya, Minggu (17/1/2021).

Situs resmi Kartu Prakerja adalah www.prakerja.go.id (perhatikan akhiran go.id). Pembukaan gelombang 12 akan diumumkan melalui media dan media sosial resmi Kartu Prakerja, Instagram dan Facebook, dengan nama akun @prakerja.go.id.

Luoisa menerangkan, alamat situs palsu yang beredar adalah http://dashboard.prakerja12.xyz/?gel=12. Padahal, situs resmi kartu prakerja adalah www.prakerja.go.id.

Dia pun meminta masyarakat jeli memperhatikan alamat situs berakhiran go.id tersebut.

Louisa memastikan bahwa program kartu prakerja gelombang 12 memang akan dibuka pada 2021.

Meski begitu, jadwal resmi pembukaan pendaftaran untuk sementara ini belum bisa diumumkan lebih lanjut.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x