Kompas TV internasional kompas dunia

Peduli Vaksinasi, Pilot Jerman Ini Membuat Jalur Pesawat di Langit Berbentuk Jarum Suntik

Kompas.tv - 14 Januari 2021, 20:00 WIB
peduli-vaksinasi-pilot-jerman-ini-membuat-jalur-pesawat-di-langit-berbentuk-jarum-suntik
Hasil rute yang dibuat pilot asal Jerman ini berupa jarum suntik (Sumber: flightradar24.com via Reuters)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Eddward S Kennedy

FRANKFURT, KOMPAS.TV – Seorang pilot asal Jerman bernama Samy Kramer membuat jalur pesawat dengan hasil akhir yang menyerupai jarum suntik raksasa di langit.

Dilansir dari Reuters, pilot yang masih berusia 20 tahun ini melakukan hal tersebut untuk mengingatkan masyarakat sekitar mengenai vaksinasi Covid-19 yang akan dimulai di Eropa, Desember lalu.

Meski vaksinasi akan dimulai, menurut Kramer masih banyak masyarakat yang menolak vaksinasi.

“Masih banyak orang yang menolak vaksinasi. Tindakan saya mungkin bisa mengingatkan mereka untuk kembali berpikir ulang,” kata Kramer.

Ia terlebih dahulu memetakan rute yang akan diambilnya melalui perangkat GPS sesaat sebelum terbang di wilayah Lake Constance di Jerman Selatan.

Baca Juga: Ada Patung Merlion di Madiun, Ini Alasannya

Hasil penerbangan rute jarum suntik tersebut muncul di situs flightradar24 dan viral di media sosial.

Selain untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya vaksinasi, Samy Kramer juga tindakan tersebut dilakukan untuk menandakan bahwa pandemi Covid-19 juga berimbas di industri penerbangan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x