Kompas TV internasional kompas dunia

Wabah Kian Masif, Jasad Korban Covid-19 di Jerman Ditempatkan dalam Kontainer

Kompas.tv - 19 Desember 2020, 16:09 WIB
wabah-kian-masif-jasad-korban-covid-19-di-jerman-ditempatkan-dalam-kontainer
Kontainer berisi jasad penderita Covid-19 di Hanau, Jerman. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Haryo Jati

HANAU, KOMPAS.TV - Wabah Covid-19 di Jerman yang semakin masih sampai membuat salah satu kota di negara tersebut melakukan tindakan yang drastis.

Kota Hanau, yang dekat dengan Frankfurt, memutuskan menempatkan jasad korban Covid-19 di dalam sebuah kontainer pengiriman.

Jasad tersebut untuk sementara disimpan di sana. Kontainer tersebut sudah digunakan sejak awal masa pandemi.

Baca Juga: Beruntungnya Nelayan Ini, Temukan Gumpalan Muntahan Paus Senilai Rp45 Miliar

Dua jasad telah dimasukkan ke dalam kontainer yang memiliki 25 kamar dan diletakan di sebuah pemakaman.

Hal itu dilakukan karena kamar mayat di rumah sakit terdekat telah penuh.

“Jika seseorang meninggal dan tak ada ruang di klinik, mereka akan datang ke sini dan menetap untuk sementara, hingga jasad tersebut diambil untuk diletakkan di tempat peristirahatan terakir, salah satunya di sini di pemakaman,” kata Kepala Pemakaman dan Krematorium Hanau, Alexandra Kinski dikutip dari Sky News.

Baca Juga: Presiden Chile Didenda Rp49,4 Juta Akibat Tak Gunakan Masker saat Selfie dengan Rakyatnya

Angka kasus positif Covid-19 di Jerman saat ini begitu tinggi. Agensi Pemerintah Jerman yang bertanggung jawab atas kontrol dan pencegahan penyakit, Institut Robert Koch menegaskan adanya tambahan 33.777 kasus.

Hal ini membuat angka positif Covid-19 di negara tersebut secara keseluruhan sebanyak 1,439.938 kasus.

Sedangkan angka kematian karena wabah penyakit virus Corona tersebut sudah mencapai 24.938.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.