Kompas TV regional berita daerah

Surabaya Siapkan Rp 7.5 Miliar untuk Vaksin Corona

Kompas.tv - 16 Desember 2020, 22:41 WIB
Penulis : Christandi Dimas

SURABAYA, KOMPAS.TV - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyiapkan anggaran untuk pengadaan vaksin corona sebesar Rp 7.5 miliar.

Namun, Pemkot Surabaya masih menunggu instruksi dan bantuan dari pemerintah pusat untuk pengadaan vaksin corona bagi wilayah kabupaten/kota ataupun provinsi se-Indonesia.

Wali Kota Tri Rismaharini menyebutkan telah menyiapkan anggaran yang berasal dari dana Corporate Social Responsibility atau CSR dari dua perusahaan yang diberikan ke Pemkot Surabaya.

Menurut rencana, anggaran CSR itu akan dialokasikan pemerintah kota bagi warga yang tidak ditanggung pemerintah pusat dalam program vaksinasi corona.

Baca Juga: 23 Tersangka Terorisme Dipindahkan ke Jakarta dari Lampung

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.