BOGOR, KOMPAS.TV - Rumah Sakit Ummi Kota Bogor meluruskan pemberitaan yang menyebutkan pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Habib Rizieq Shihab kabur dari rumah sakit.
"Terkait pemberitaan kepulangan Habib Rizieq Shihab dari rumah sakit kami, karena sempat beredar habib kabur dan lain sebagainya, bahwa hal itu tidak benar," kata Direktur Utama Rumah Sakit Ummi Andi Tatat dalam konferensi pers di Balai Kota Bogor, Minggu (20/11/2020).
Menurut Andi, Habib Rizieq pulang atas permintaan dari pihak keluarga.
Baca Juga: Habib Rizieq Sudah Tidak di RS Ummi, Wali Kota Bogor Sudah Tahu
Sejatinya pihak rumah sakit telah menyarankan agar Habib Rizieq tetap menunggu hasil pemeriksaan Covid-19. "Tapi beliau tetap meminta itu pulang," kata Andi.
Sehubungan dengan hasil yang belum selesai, Andi mewakili rumah sakit, memohon kepada keluarga besar Habib Rizieq Shihab utuk tetap menjalankan proses isolasi secara mandiri.
Pagi tadi beredar kabar Habib Rizieq telah meninggalkan perawatannya di RS Ummi.
Penulis : Hariyanto Kurniawan