Kompas TV nasional sapa indonesia

Rossi Absen di Laga Perdana MLS Perkuat LA FC

Kompas.tv - 19 November 2020, 20:35 WIB
Penulis : Merlion Gusti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Asosiasi sepakbola Uruguay, mengonfirmasi Diego Rossi, kembali dinyatakan positif covid-19. 

Ini berakibat pemain yang kini membela tim Los Angeles FC, akan absen di babak awal play-off liga sepakbola Amerika Serikat, MLS.

Pemain berusia 22 tahun ini termasuk di antara 7 pemain dan staff yang dinyatakan kembali positif covid-19, pada Rabu.

Setelah seminggu berada di pelatihan kualifikasi piala dunia bersama Timnas Uruguay.

Pada Selasa, media olahraga Amerika Serikat melaporkan, bahwa MLS berencana untuk menerbangkan Rossi dan rekan setim Uruguay, Brian Rodriguez, kembali ke Amerika Serikat dengan pesawat pribadi.

Hal ini dimaksudkan mereka dapat menghindari karantina dan bermain di pertandingan pembuka play-off minggu depan, melawan Seattle Sounders. 

Namun akibat Rossi yang terpapar covid-19, menjadikannya akan absen di laga pembuka MLS.

#LiveStreaming #BreakingNews #Kompastv

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live. Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. 

Media sosial Kompas TV: 
Facebook: https://www.facebook.com/KompasTV 
Instagram: https://www.instagram.com/kompastv 
Twitter: https://twitter.com/KompasTV 
LINE: https://line.me/ti/p/%40KompasTV 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.