Kompas TV regional berita daerah

KPU Gencarkan Sosialisasi Agar Warga Tidak Golput

Kompas.tv - 16 November 2020, 11:49 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - KPU Kota Semarang melakukan banyak cara dan metode sosialisasi untuk meningkatkan tingkat partisipasi warga Kota Semarang untuk datang ke TPS pada tanggal 9 Desember 2020.

Ditemui di ruang kerjanya, Ketua KPU Kota Semarang Henry Casandra Gultom menegaskan, pihaknya sudah melakukan banyak cara atau metode agar warga Kota Semarang antusias untuk datang ke TPS pada tanggal 9 Desember 2020. Mulai dari metode daring, melalui media sosial, hingga pendekatan kepada elemen masyarakat dan ormas dan lsm yang ada.

Pihaknya akan bekerja keras untuk mensukseskan Pilwalkot Semarang pada Pilkada serentak 2020 ini. Adanya calon tunggal di Kota Semarang menjadikan tantangan tersendiri bagi tim nya, agar masyarakat tetap datang ke TPS memberikan hak suaranya.

Febrianto salah satu warga Kota Semarang  mengatakan, meskipun hanya ada pasangan satu calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang, namun ia mengaku akan tetap berpartisipasi mensukseskan pilkada serentak dengan datang ke TPS tanggal 9 Desember 2020 nanti.

KPU Kota Semarang sendiri menargetkan warga yang berpartisipasi mencapai 77,5 persen. Henry berharap agar semua warga Kota Semarang yang mempunyai hak pilih bisa datang ke TPS memberikan hak suaranya pada tanggal 9 Desember 2020.

#KPUKotaSemarang #PilwakotSemarang #PilkadaSerentak



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.