Kompas TV video cerita indonesia

Ini Sosok Winda Lunardi, Atlet eSports yang Kehilangan Rp 20 M di Maybank

Kompas.tv - 6 November 2020, 18:47 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV – Atlet eSports Winda Lunardi menjadi korban tindak pidana penggelapan uang. Tabungannya senilai Rp 20 M hilang dii Maybank.

Lalu siapa Winda Lunardi?

Winda Lunardi merupakan pro player Mobile Legends. Ia tergabung dengan tim Louvre pada pertengahan 2019. Gadis kelahiran Jakarta, 5 September 1994 ini sukses menjalani karir.

Selain Evos, Winda pernah bergabung dengan Tim BOOM ID.

Uang senilai Rp 20 Miliar yang hilang merupakan tabungannya dan Ibunya. Ia pun berharap kasus ini segera bisa diselesaikan.

“Terima kasih untuk perhatian dan dukungan dari teman-teman semua. Kami sekeluarga mohon doa-nya agar masalah ini segera ada penyelesaiannya,” tulis Winda di Instagramnya (6/11/2020).

Kepala Cabang Maybank inisial AT telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penggelapan saldo tabungan Winda Lunardi dan ibundanya.

Bareskrim Polri bongkar modus operandi AT saat menggasak uang nasabah Winda.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Awi Setiyono menjelaskan bahwa tersangka menarik uang nasabahnya tanpa izin dari nasabah.

Tersangka sempat menawarkan tabungan berjangka dengan keuntungan bunga 10 persen.

"Iming-iming bisa untung sampai 10 persen. Tinggi sekali kan?" ucap Karo Penmas Divisi Humas Polri Awi Setiyono di kantornya, Jakarta Selatan, pada Jumat (06/11/2020).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x