Kompas TV regional berita daerah

Imigrasi Makassar Optimis Meraih Predikat WBBM

Kompas.tv - 4 November 2020, 18:22 WIB
imigrasi-makassar-optimis-meraih-predikat-wbbm
Evaluasi itu dilakukan oleh 2 orang pejabat Kemenpan RB yang dimulai pada pkl.10.30wita dengan cara pemaparan oleh Kakanim selama 20 menit dan kemudian sesi diskusi, tanya jawab dan penyampain rekomendasi sekitar 40 menit. (Sumber: HUMAS KEMENKUMHAM SULSEL)
Penulis : KompasTV Makassar

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Makassar Agus Winarto beserta seluruh jajarannya optimis bahwa setelah melewati tahapan Desk Evaluation Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani yang dilaksanakan pada hari ini Rabu (04/11), predikat WBBM itu dapat diraihnya.

Demikian ia menyampaikan harapannya itu di kantornya setelah menyelesaikan desk evaluation sekitar 60 menit.

Evaluasi itu dilakukan oleh 2 orang pejabat Kemenpan RB yang dimulai pada pkl.10.30wita dengan cara pemaparan oleh Kakanim selama 20 menit dan kemudian sesi diskusi, tanya jawab dan penyampain rekomendasi sekitar 40 menit.

Dalam paparan awalnya, Kakanim antara lain memperkenalkan hal-hal yang terkait dengan kondisi intern Kanim Makassar seperti tugas fungsi, jumlah pegawai, anggaran, wilayah kerja dan lain-lain. 

Selanjutnya Kakanim mempromosikan prestasi yang telah diraih yaitu predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada tahun 2019 dan inovasi yang telah dibangun dalam rangka menyediakan pelayanan publik yang berkualitas tinggi. Inovasi-inovasi yang telah dibangun itu berjumlah 33 yang antara lain meliputi ruangan berbasis digital (Digital Lounge) yaitu ruangan bagi pemohon layanan untuk memanfaatkan segala fasilitas yang berbasis digital seperti wifi dan internet gratis, layanan informasi atau penyampaian saran dan pengaduan berbasis digital disamping juga dilengkapi dengan fasilitas pendingin udara yang memadai dan makanan kecil, air mineral, teh dan kopi secara gratis.

Semua inovasi disampaikan dalam paparan tersebut termasuk inovasi Kaisar Mandala (Kantor Imigrasi Makassar Melayani Hari Libur Anda) yaitu layanan paspor simpatik yang disediakan pada hari libur (biasanya hari Sabtu) bagi masyarakat yang pada hari kerja biasa tidak sempat mengurus permohonan paspor. Juga Kaisar Cetus yaitu SMS Cek Status untuk mengetahui permohonan paspor seseorang sudah sampai pada tahap apa.

Hadir pada kesempatan desk evaluation tersebut Dodi Karnida Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan yang memberikan pernyataan bahwa dirinya merasa optimis akan hasil yang diraih oleh Kanim Makassar nanti. “Predikat WBK yang telah diraih dan predikat WBBM yang harus diraih adalah merupakan predikat yang harus dibangun pada setiap satuan kerja pemerintah yaitu dalam rangka mewujudkan reformasi birokrasi agar birokrasi kita bersih dan bebas dari KKN (clean government), efektif dan efisien (good government) dan terwujudnya pelayanan publik yang berkelas dunia (excellent public service) sehingga kita dapat memiliki birokrasi imigrasi yang berdaya saing tinggi dalam dunia internasional”.

Pada akhir kegiatan tersebut, Dodi Karnida berpesan kepada seluruh jajaran mulai dari Kakanim, para pejabatnya termasuk kepada pegawai non pegawai negeri Kanim Makassar untuk selalu meningkatkan atau setidaknya memelihara mutu pelayanan publik yang telah dibangun sehingga predikat WBBM tersebut dapat diraih pada tahun 2020 ini.

#MENPANRB
#KANWILKUMHAMSULSEL
#ZONAINTEGRITAS

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.