Kompas TV regional berita daerah

Alasannya Lokasi Jauh, Wisatawan Tidak Mau Ikut Tes Cepat Corona

Kompas.tv - 30 Oktober 2020, 20:05 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Libur panjang, mencegah penyebaran corona di lokasi wisata, tes cepat corona dilakukan pada sejumlah wisatawan.

Sementara perlu diingat bahwa kerumunan saat berwisata berisiko terhadap penyebaran virus corona atau Covid-19.

Petugas gabungan dari TNI bersama Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, menggelar tes cepat corona pada sejumlah wisatawan di obyek wisata Pantai Karangsong.

Bertujuan mencegah penyebaran corona, tes cepat diapresiasi para wisatawan.

Sementara di Kabupaten Subang, tes cepat corona digelar di obyek Wisata Air Panas Sari Ater. Namun, tidak banyak wisatawan yang menuruti imbauan petugas untuk mengikuti tes cepat corona.

Dari 300 tes cepat yang ditargetkan, hanya enam orang yang mengikuti tes cepat corona. Jauhnya lokasi tes cepat yang disediakan menjadi alasan wisatawan tidak bersedia mengikutinya.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.