Kompas TV regional berita daerah

Antisipasi Klaster Baru, Jabar Siaga Satu!

Kompas.tv - 28 Oktober 2020, 11:47 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

BANDUNG. KOMPAS. TV - Mengantisipasi klaster baru libur panjang pekan ini, pemerintah provinsi jawa barat mulai selasa malam memberlakukan siaga satu. Dalam hal ini pemprov jabar akan melakukan rapid test dan  swab massal secara acak kepada para pengendara yang hendak pulang kampung atau berwisata.

 

Hal ini di sampaikan gubernur jawa barat, ridwan kamil saat penyaluran perdana bantuan sosial pemerintah provinsi jawa barat bagi warga terdampak covid-19  di kantor pos garut.

Pemprov jabar  telah mempersiapkan berbagai kesiapan guna memasuki libur panjang cuti bersama dan untuk mengantisipasi adanya klaster baru setelah libur panjang.

Diantaranya mulai selasa malam akan memberlakukan siaga satu  sementara satgas covid-19 akan disebar  untuk melakukan rapid test dan swab test secara acak bagi para pengendara.  terutama di kawasan kopo bandung,  yang merupakan kawasan padat kendaraan dari jakarta menuju jawa barat dan jawa tengah.

Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x