Kompas TV olahraga kompas sport

Mengejutkan! Real Madrid Kalah 2-3 dari Shakhtar Donetsk pada Laga Pertama UCL

Kompas.tv - 22 Oktober 2020, 10:07 WIB
mengejutkan-real-madrid-kalah-2-3-dari-shakhtar-donetsk-pada-laga-pertama-ucl
Real Madrid Rayakan goal di Stadion La Ceramica di Vila-real pada 4 Oktober 2020 (Sumber: AFP/JOSE JORDAN)
Penulis : Aleksandra Nugroho

KOMPAS.TV - Secara mengejutkan, Real Madrid dipaksa mengakui keunggulan tamunya, Shakhtar Donetsk pada laga pertama Grup B.

Los Blancos dipaksa menyerah 2-3 dari tim wakil Ukraina.

Bermain tanpa sang kapten, Sergio Ramos, Real Madrid menjamu Shakhtar Donetsk di Stadion Alfredo di Stefano, Rabu malam, pada  laga pertama grup B Liga Champions Eropa.

Tanpa Ramos, lini belakang madrid menjadi kurang padu, terbukti pada menit ke-23, Shakhtar Donetsk berhasil unggul lebih dahulu lewat gol Tete.

Empat menit berselang, wakil Ukraina berhasil menggandakan keunggulannya menjadi 2-0, lewat gol bunuh diri, Raphael Verane.

Gol, Manor Salomon pada menit ke-42, berhasil membawa Shakhtar Donetsk unggul 3-0 di babak pertama.

Tertinggal jauh membuat Madrid bermain lebih terbuka di babak kedua.

Hasilnya, pada menit ke-54, Luca Modric berhasil menipiskan skor menjadi 1-3.

Terus menekan, giliran Vinicius Junior yang mencatatkan namanya di papan skor menit ke-59. Skor pun berubah 2-3 masih untuk keunggulan Donetsk.  

Namun, hingga laga usai tidak ada lagi tambahan gol. Menang 3-2, membawa Shakhtar Donetsk ke puncak klasemen grup B, sedangkang armada, Zinedine Zidane menempati dasar klasemen.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x