SURABAYA, KOMPAS.TV - Kompleks Gedung Juang 45 Surabaya, Jawa Timur, ramai aksi massa dari berbagai ormas yang mengatas namakan Forum Surabaya Bersatu, Senin (28/9/2020).
Mereka menolak adanya deklarasi KAMI (Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia) yang rencananya dihadiri mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Din Syamsudin di tempat tersebut.
Para peserta Silaturahmi Akbar KAMI diminta untuk kembali pulang karena ada penolakan dari massa berbagai ormas di Surabaya ini.
Baca Juga: Silaturahmi KAMI Jatim Dibubarkan Ormas di Surabaya
Koorlap aksi, Edi Firmanto mengatakan bahwa pihaknya menolak deklarasi kelompok KAMI lantaran dianggap hanya akan membuat gaduh.
"Yang pasti kita menolak deklarasi Kami karena yang dilakukan KAMI sudah menciderai demokrasi," kata Edi di lokasi.
Menurut Edi, jika untuk kepentingan politik bisa menunggu di tahun 2024 mendatang. Tanpa perlu membuat gaduh.
Penulis : Fadhilah