Kompas TV regional berita daerah

Ratusan Pegagang Pasar Kasih Naikoten Jalani Rapid Tes

Kompas.tv - 25 September 2020, 16:53 WIB
Penulis : KompasTV Kupang

KUPANG, KOMPAS.TV - Meningkatnya kasus covid-19 di wilayah Kota Kupang membuat Pemerintah setempat mengambil tindakan agar wabah corona tidak semakin meluas.

Salah satu upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Kupang adalah, menggelar rapid tes massal bagi para aparatur sipil negara (ASN) maupun masyarakat umum.

Salah satu kelompok masyarakat yang dirapid tes adalah, para pedagang pasar. Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Kupang menggelar rapid tes massal bagi ratusan pedagang di Pasar Kasih Naikoten 1 Kupang.

Rapid tes massal bagi ratusan pedagang itu berlangsung di lantai 2 gedung pasar kasih Naikoten 1 yang dikawal ketat aparat keamanan.

Rapid tes massal bagi para pedagang tersebut sangat penting karena setiap hari para pedagang selalu berinteraksi dengan pembeli, yang kemungkinan telah terpapar corona dan merupakan orang tanpa gejala (OTG).

Sejauh ini, belum ada hasil dari rapid tes yang diikuti ratusan pedagang pasar Kasih Naikoten 1 kupang. Namun bila ada pedagang yang reaktif corona, maka akan langsung diambil sampel swab untuk diperiksa lebih lanjut.

#rapidtes #pedagang #pasarkasih



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x