Kompas TV regional berita daerah

Upacara Hut Ke -56 Propinsi Sulut Digelar Sederhana

Kompas.tv - 24 September 2020, 19:35 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV - Pemerintah Daerah Sulawesi Utara menggelar upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka hari ulang tahun ke-56 Propinsi Sulawesi Utara. Suasana upacara berbeda karena berlangsung sederhana ditengah pandemi Covid 19.

Rabu pagi, pemerintah propinsi menggelar upacara peringatan hari ulang tahun ke-56 Propinsi Sulawei Utara. Upacara di lapangan kantor gubernur ini dilaksanakan  dengan protokol Covid - 19 yang ketat.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey bertindak sebagai inspektur upacara  didampingi Wakil Gubernur Steven Kandouw,  Keduanya mengenakan pakaian adat sangihe dan minahasa.


Suasana upacara pengibaran tampak berbeda dengan tahun tahun sebelumnya karena berada ditengah pandemi Covid-19. Upacara ini hanya di ikuti forum koordinasi pimpinan daerah serta sebagian pejabat pemprov dan instansi vertikal.

Pengibaran bendera merah putihpun hanya dilakukan tiga anggota paskribra.

Kepada media, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey mengatakan selain fokus menangani penyebaran Covid-19, pemprov tetap memacu pembangunan diberbagai sektor, terutama peningkatan infrastruktur guna menguatkan sektor ekonomi dan pariwisata.



Selain upacara, gubernur dan wakil gubernur menerima bantuan sembako dari sejumlah BUMN untuk membantu mengatasi dampak pandemi korona,    serta memberikan penghargaan kepada pejabat daerah yang berprestasi.

#kompastvmanado #upacara #hutpropinsike-56
ALDY PASCOAL / KOMPAS TV MANADO SULAWESI UTARA

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

JUDUL  : KPU TETAPKAN EMPAT PASLON DI PILWAKO MANADO

deskripsi : Kpu Tetapkan Empat Paslon Di Pilwako Manado

MANADO, KOMPAS.TV - Kpu Kota Manado akhirnya menetapkan empat pasangan calon yang resmi bertarung di Pilwako Manado. Penetapan ini dilakukan melalui rapat pleno yang berlansung Rabu siang.

Rapat pleno penetapan pasangan calon Pilkada Kota Manado, dipimpin  Ketua Kpu Manado Jusuf Wowor. Dalam pleno penetapan pasangan calon pihak kpu hanya mengundang l-o dari setiap pasangan bakal calon untuk menghindari kerumunan massa sebagai bentuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Keempat pasangan calon yang ditetapkan  yakni pasangan  Andrei Angouw - Richard Sualang, yang diusung Pdip Perjuangan,  Mor Bastian - Hanny Pajouw, diusung partai Demokrat dan Pan, pasangan Paula Runtuwene - Harley Mangindaan, diusung partai Nasdem, Perindo dan Psi, serta  pasangan calon Sonya Kembuan - Syarifudin Saafa, diusung partai Golkar dan Gerindra.

Ketua Kpu Manado Jusuf Wowor pada media mengatakan, bahwa penetapan pasangan calon sudah melalui tahapan pemeriksaan dan perbaikan berkas persyaratan pasangan calon. Kpu manado juga meminta pasangan calon dapat mematuhi aturan yang baru, salah satunya terkait dengan penerapan covid saat tahapan pilkada berlangsung.

Sehari sesudah penetapan pasangan calon seluruh kpu propinsi dan kabupaten kota akan menggelar proses pencabutan nomor urut secara serentak.

#kompastvmanado # empat paslon # pilwako manado

ALDY PASCOAL KOMPAS TV MANADO SULAWESI UTARA

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x