Kompas TV regional berita daerah

Seorang Purnawirawan TNI Bantu Warga Buka Akses Jalan Dari Dana Pribadi

Kompas.tv - 8 September 2020, 16:15 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

GOWA, KOMPAS.TV - Akses jalan sulit untuk membawa hasil pertanian di desa bontoramba, kecamatan pallangga, gowa, membuat seorang purnawirawan tni tergerak membantu warga.

Dengan dana pribadinya, ia membangun jalan sepanjang 600 meter untuk memudahkan warga setempat.

Jaharuddin, purnawirawan tni berpangkat sersan mayor, membangun jalan, di dusun likuloe, desa bontoramba, kecamatan pallanga, gowa. Jaharuddin merintis pembangunan jalan sejak tahun 2017 hingga 2020, dengan menggunakan dana pribadinya. Lahan yang dulunya tidak memiliki akses, kini dapat dilalui warga dengan adanya jalan sepanjang 600 meter.

Jalan ini dibuat berawal dari adanya  keluhan warga termasuk dirinya yang kesulitan membawa hasil pertanian. Sebelumnya, warga harus memutar sejauh dua kilometer untuk menuju desa tetangga. Yang lebih membanggakan, jaharuddin membangun jalan menggunakan dana pribadi dari gaji pensiunannya. Kerja keras yang dilakukannya, juga tak lepas dari sang istri yang terus mendukungnya.

Kini dukungan berdatangan termasuk dari tokoh masyarakat, untuk menyelesaikan target pembangunan jalan sepanjang lima kilometer. Hadirnya jalan ini cukup dirasakan manfaatnya oleh warga desa bontoramba, gowa. Mereka tak perlu lagi memutar jalan untuk membawa hasil pertaniaan untuk dijual. Dukungan dari pemerintah juga diharapkan untuk menyelesaikan pembangunan jalan ini.

#TNIMEMBANGUNDESA
#PURNAWIRAWANTNI
#MEMBANGUNJALANDESA



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.