Kompas TV regional berita daerah

RK Minta Tunda Kenaikan Tarif Tol Di Masa Pandemi

Kompas.tv - 7 September 2020, 18:43 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

TASIKMALAYA. KOMPAS .TV, - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bereaksi saat Jasa Marga berencana akan menaikan tarif tol Cipularang dan Padaleunyi.

RK menilai  sangat tidak pas mengeluarkan kebijakan kenaikan tarif ditengah kondisi pandemi saat ini.

PT Jasa Marga rencananya akan memberlakukan penyesuaian tarif jalan tol Cipularang sepanjang 56 Kilometer dengan contoh besaran tarif jarak terjauh antara lain golongan I sebesar 42 ribu dari tarif semula 39 ribu.

Kemudian golongan II sebesar 71 ribu dari yang semula 59 ribu, sementara golongan III sebesar 72 ribu dari semula 79 ribu.

Untuk golongan IV menjadi 103 ribu dari yang semula 99 ribu dan golongan V menjadi 103 ribu dari yang semula  119 ribu.

Reaksi keras Gubernur Jawa Barat pun berdampak pada kenaikan tarif yang rencananya akan di berlakukan pada 5 september 2020 pun urung dilakukan.

Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x